Friday, 16 March 2018

Serial Hikmah Keayahan Luqman (1)


Serial Hikmah Keayahan Luqman (1)

Para ulama salaf berbeda pendapat tentang Luqman, apakah dia seorang nabi atau seorang hamba shalih yang bukan nabi? Dalam hal ini, mayoritas berpendapat dengan pendapat kedua.

Ibnu Jarir berkata, bahwa Khalid ar Rib'i berkata:

 "Luqman adalah seorang budak dari Habsyi (Ethiopia) dan tukang kayu.

Suatu ketika
tuannya berkata kepadanya:

 'Sembelihlah kambing ini untuk kami!' Lalu Luqman menyembelihnya.

Tuannya berkata lagi: 'Keluarkanlah dua daging yang PALING BAIK!'

Maka Luqman mengeluarkan LIDAH dan HATI.

Tuannya kembali menyuruh Luqman menyembelih kambing lain. Kemudian Luqman menyembelihnya.

Tuannya berkata lagi: 'Keluarkanlah daging yang PALING BURUK!'

Luqman pun mengeluarkan LIDAH dan HATI.

Tuannya berkata:' Aku perintahkan engkau mengeluarkan dua daging paling baik, lalu engkau mengeluarkan keduanya, lalu kuperintahkan kau mengeluarkan dua daging paling buruk, lalu engkau mengeluarkan keduanya juga?!'


Luqman menjawab: 'Karena TIDAK ADA sesuatu yang lebih baik daripada keduanya jika keduanya BAIK,


dan TIDAK ADA yang lebih buruk daripada keduanya, jika keduanya BURUK. Wallahualam'"


Dikutip dari Tafsir Ibnu Katsir jilid 7 karya DR Abdullah bin Muhammad bin Abdurrahman bin Ishaq Alu Syaikh.

No comments:

Post a Comment