Saturday 10 March 2018

Tantangan Hari Ke-4 Menstimulasi Anak Gemar Membaca


Hari Sabtu ini kegiatan literasi kami disesuaikan dengan tema liburan. Sudah lama saya ingin mengajak anak anak ke Library Cafe di BSD.

Tempat ini semacam kafe yang setting ruangannya adalah perpustakaan rumahan. Saya baru tahu tempat ini Februari lalu saat acara offline kelas belajar menulis IP Tangsel.

Sesampainya di sana, ruang yang penuh buku dan mainan edukatif sedang dipakai oleh sekelompok anak SMA. Kami pun hanya masuk untuk mengambil beberapa buku.

Kami menunggu makanan sambil membaca di ruang belakang, tempat yang memiliki peralatan main anak seperti trampolin, perosotan, dan rumah rumahan.  Sayangnya rumah rumahan dan sekitarnya kurang terawat, agak kotor sehingga saya kurang nyaman. Anak anak sih senang senang saja.

Kami tidak sempat mengambil foto di sana karena hp kami lowbat, haha. Saya pribadi sibuk mengawasi bocah agar bermain aman dan tetap bersih, sambil membacaka berbagai buku.

Sekian kegiatan hari keempat, semoga di lain waktu bisa mengunjungi perpustakaan nasional di Jakarta.

No comments:

Post a Comment